Rabu, 20 Januari 2010

pajak jepang

Pemasukan dari sektor pajak Jepang mengalami kenaikan 8,8% pada bulan Maret 2006 di banding setahun sebelumnya menjadi 2.687,12 miliar yen, demikian Kementrian Keuangan mengatakan, Sabtu (29/4).


Penghasilan dari pajak tersebut tercatat naik 18,5% menjadi 871,34 miliar yen, sedangkan penghasilan pajak korporasi mengalami penurunan 9,5% menjadi 242,03 miliar yen, katanya.


Pendapatan pajak konsumsi di mana mengalami kenaikan sebesar 19,6% menjadi 613,19 miliar yen.


Sementara pendapatan pajak minuman keras mencatat kenaikan 2,2% menjadi 77,36 miliar yen, namun pemasukan pajak dari tembakau menurun 3,5% menjadi 66,67 miliar yen. (*/rit)